0 0
Advertisement Section

Pertemuan Penting: Pemerintah Daerah Yahukimo dan PT. Telkomsel wilayah regional Papua Berdiskusi Meningkatkan Akses Internet.

Read Time:3 Minute, 36 Second

Yahokimo, Pada hari Rabu, tanggal 08 Mei 2024, pukul 14.00, di Kantor Cabang PT. Telkom Wilayah Maluku Papua, berlangsung pertemuan antara Tim Peningkatan Akses Internet Pemerintah Daerah Kabupaten Yahukimo dan PT. Telkomsel. Pertemuan ini dipimpin oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Yahukimo, Redison Manurung, S.Pd., M.Si, didampingi oleh Kepala Dinas Kominfo, Menius S. Medyal, S.Sos, serta Kepala Bidang Kominfo, Tonike Paulus Manobi, A.Md.Kom . Kepala Telkomsel Regional Maluku Papua menerima kedatangan tim tersebut sesuai dengan surat permintaan audensi yang disampaikan oleh Pemerintah Kabupaten Yahukimo kepada Telkomsel Regional Papua pada tanggal 19 April 2024.

Dalam pertemuan bersama tersebut Sekretaris Daerah Kabupaten Yahukimo, Redison Manurung, S.Pd., M.Si, menjelaskan gambaran umum Kabupaten Yahukimo yang memiliki luas wilayah 17.152 km2, terdiri dari 51 Distrik dan 513 kampung. yanga mana Wilayahnya berbatasan dengan beberapa kabupaten, yaitu Kabupaten Yalimo dan Kabupaten Jayapura di sebelah Utara, Kabupaten Pegunungan Bintang di sebelah Timur, Kabupaten Bovendigul dan Asmat di sebelah Selatan, serta Kabupaten Nduga dan Jayawijaya di sebelah Barat.

Tambah sekda Redison Manurung Kondisi geografis ini menuntut adanya fasilitas telekomunikasi digital yang baik dan maksimal sehingga dapat memperpendek jarak jangakaun pelayanan dan memperluas akses internet di Yahukimo, mengingat pentingnya program Pemerintah dalam membangun Sistem Informasi Berbasis Elektronik, termasuk sistem e-Government, e-Review, e-SPIP, e-SIPD, serta kegiatan pertemuan secara daring (Meeting Online), konferensi virtual, dan teknologi digital lainnya yang membutuhkan akses internet.

Sementara itu Pimpinan PT. Telkomsel Regional Maluku Papua, Nur, menjelaskan bahwa Telkomsel berada di bawah naungan PT Telkom menyediakan layanan di Area Papua, Papua Barat, dan Papua Pegunungan.

Kabupaten Yahukimo tercakup dalam Wilayah Regional Timika, di mana saat ini telah dibangun 7 Tower sebagai site regional Telkomsel dengan ukuran 42 dan 72 Meter, ditambah 2 site yang diusulkan oleh PT. BAKTI. Namun bandwidth yang tersedia terbatas hanya sebesar 100 Mbps, sementara perangkat yang digunakan saat ini adalah Microwave sebagai penguat sinyal Radio.

Selain itu selaku pimpinan PT Telkomsel wilayah timika, Sandy yang tersambung melalui live zoom dalam pertemuan tersebut menjelaskan bahwa masalah pemadaman listrik yang sering terjadi di dekai terlalu lama, membuat pengisian battrei litium di towerpun tidak dapat mengover tower  secara maximal sehingga hal ini menjadi salah satu penyebab terjadinya pengurangan akses maksimal sering hilangnya  jaringan internet 4G di dekai.

Sebagai tindak lanjut, PT. Telkomsel regional Papua dan Pemerintah Daerah Kabupaten Yahukimo sepakat untuk berkoordinasi lebih lanjut dengan Kementerian Komunikasi dan Informatika guna mencari solusi atas permasalahan ini. PT. Telkomsel juga berkomitmen untuk melakukan pergantian baterai di lokasi Tower di Kota Dekai pada bulan April 2024,dan juga melakukan standby genset mobile di towerutama SMH 001 serta melakukan upgrade bandwidth starlink menjadi 200 Mbps dalam waktu dekat.

“Untuk membackup sementara layanan internet di Yahukimo, Telkomsel wilayah timika yang membawahi Yahukimo berkomitmen untuk melakukan pergantian battrei Dilokasi tower di kota dekai dan Sudah lakukan pergantian pada bulan April dan juga ada standby gangset mobile di tower utama SMH 001 serta melakukan upgrade bandwidth starlink dari 100 Mbps saat ini menjadi 200 Mbps dalam waktu dekai ini.ujar Sandy sebagai pimpinan PT Telkomsel wilayah timika.

Selain itu, PT Telkomsel dan PT Telkom akan mengajukan proposal kepada Bakti Kominfo mengenai potensi pengembangan akses internet sehubungan dengan pemekaran provinsi dan kabupaten di wilayah Papua.

Pemerintah Kabupaten Yahukimo juga akan melakukan audensi dengan Kementerian Komunikasi dan Informatika untuk membahas penambahan bandwidth dan perangkat internet sesuai dengan perkembangan, di Yahukimo.

Sementara itu kepala dinas Kominfo kabupaten Yahukimo, Menius S. Medyal, S.Sos, menjelaskan bahwa menindak lanjuti persoalan jaringan di yahukimo, telah menyurati Pimpinan PT Telkomsel regional Papua pertanggal 19 April 2024 perihal audiens antara pemerintah kabupaten Yahukimo dengan pihak Telkomsel terkait penambahan bandwith di Yahukimo namun menunggu kepastian pimpinan Telkomsel sehingga pertemuan baru bisa di lakukan pada Rabu 8 Mey 2024.

” Sesungguhnya surat permohonan audiens telah di layangkan ke Pihak Telkomsel wilayah regional Papua,dari tanggal 19 April 2024 namun kepastian pertemuan baru bisa dilakukan pada tanggal 8 Mey 2024.”Terang kadis Kominfo Menius S.medyal.”

Sebagai tindak lanjuti pertemuan tersebut kadis Kominfo yahukimo menius S.medyal menjelaskan sebagai dinas terkait secepatnya akan berkordinasi dengan kementrian Kominfo dan bhakti Kominfo agar tim percepatan jaringan internet pemerintah kabupaten Yahukimo dapat melakukan pertemuan teknis, guna membahas persoalan jaringan dan  penambahan bandwith di Yahukimo, sehingga pemerintah dan masyarakat Yahukimo dapat menikmati akses layanan internet 4G yang baik dan maksimal.

Liputan : P. Karma

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
100 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Previous post Tegas KPUD Kaimana Terkait Perekrutan PPD, PPS Dan KPPS.
Next post Masuki Hari Ketiga, Satgas TMMD Kebut Pembersihan Lahan Guna Pembangunan Rumah di Kampung Yabore
Daftar Harga Supplier Kaos Kemeja (2)